Cari Blog Ini

Gambar tema oleh Storman. Diberdayakan oleh Blogger.

[Review] Demonic: Misteri Di Balik Pembantaian Sekelompok Remaja Di Rumah Kosong

 



#Description:
Title: Demonic: The Horror House (2015)
Casts: Frank Grillo, Dustin Milligan, Maria Bello, Cody Horn, Megan Park, Scott Mechlowicz, Aaron Yoo, Alex Goode, Ashton Leigh, Terence Rosemore
Director: Will Canon
Studio: Dimension Films, First Point Entertainment


#Trailer:

Official Trailer Demonic (2015)


#Synopsis:
Detektif Mark Lewis (Frank Grillo) mendapatkan tugas untuk menyelidiki kasus terbunuhnya 4 orang terbunuh dan 1 orang selamat disebuah rumah tak berpenghuni yang dahulu terkenal dengan pemiliknya bernama Martha Livingstone. Satu orang yang selamat itu adalah John (Dustin Milligan). Keempat orang lainnya yaitu Michelle (Cody Horn) pacar dari John yang tengah hamil muda, Jules (Megan Park), Donnie (Aaron Yoo) dan Sam (Alex Goode) kakak kandung dari John.
John sangat shock atas kejadian yang baru saja menimpanya. Ia tak percaya semua kegiatan yang ia lakukan bersama keempat orang terdekatnya itu berubah menjadi petaka. Pihak kepolisian kemudian mendatangkan Psikolog bernama Dr. Elizabeth Klein (Maria Bello) untuk mencoba menenangkan John dan meminta kesaksian serta keterangan dari satu-satunya orang yang selamat dari peristiwa tersebut.
Seiring berjalannya waktu, Detektif Mark Lewis kemudian terus mencari segala informasi dan barang bukti yang mungkin masih tertinggal dirumah itu. Ia kemudian menemukan beberapa rekaman CCTV dan handy-cam yang John dan keempat orang lainnya pasang ditiap sudut rumah. Setelah melihat semua rekaman yang dipasang, sang detektif mengetahui kalau kelima orang tersebut tengah melakukan sebuah aktifitas gaib untuk membuktikan bahwa rumah tersebut ada penunggunya atau tidak.
Disisi lain, John memberikan kesaksian kepada Dr. Elizabeth Klein tentang peristiwa sebelum mengalami kejadian menyeramkan itu. Ia bercerita bahwa kakaknya yaitu Sam sangat penasaran ingin membuktikan jika rumah yang dahulu dihuni oleh Martha Livingstone itu berhantu. Mereka kemudian masuk dan melakukan ritual gaib untuk membuktikannya. Elizabeth kemudian menyuruh tim kepolisian untuk menyelidiki sejarah rumah tersebut dan siapa Martha Livingstone.
Berkat kesaksian John, Dr.Elizabeth dan Detektif Mark kemudian mengetahui siapa sosok Martha Livingstone itu dan semakin menemukan titik terang ketika beberapa rekaman yang ditemukan semakin membantu dalam mencari sosok misterius yang telah membantai sekelompok remaja di rumah tak berpenghuni itu.


#Review:
Jika Film Horror yang mempunyai embel-embel James Wan entah mengapa selalu membuat saya tertarik untuk menontonnya. Meskipun beliau hanya duduk dibangku produser atau eksekutif produser saja.
Kali ini sebuah Film Horror yang diproduseri oleh James Wan dan diproduksi konon secara kecil-kecilan ini diberi judul Demonic yang sebelum dirilis kepasaran berjudul The Horror House. Dan mengejutkan! Meskipun tidak diproduksi oleh rumah produksi ternama seperti BlumHouse, WanerBros, Lionsgate, ataupun Sony Pictures, Film Demonic ini berhasil menyajikan horror yang mengasyikkan dengan durasi waktu hanya sekitar 90menitan.
Film Demonic ini memberikan sensasi menarik dan membuat penasaran disepanjang film. Film arahan Will Canon ini seperti perpaduan antara Film The Conjuring, Paranormal Activity dan Deliver Us From Evil dimana unsur mistik, foundfootage dan kepolisian dilibatkan disepanjang film. Inilah yang menjadi poin lebih untuk Film Demonic.
Tak hanya itu, intense ketegangan dan jumpscared nya pun terjaga dengan baik hingga akhir film. Twist yang dihadirkan pun tergolong berhasil disajikan. Jajaran pemain dalam film yang ada embel-embel James Wan nya pun juga selalu memberikan penampilan terbaiknya.
Overall, secara keseluruhan Fim Demonic ini memuaskan. Sekali lagi James Wan membuktikan bahwa beliau adalah sutradara serba bisa dalam semua genre film. The Conjuring, Insidious, Furious 7 dan Demonic adalah contoh terbaiknya.



[8/10Bintang]

0 on: "[Review] Demonic: Misteri Di Balik Pembantaian Sekelompok Remaja Di Rumah Kosong"

Sharing Is Caring