Cari Blog Ini

Gambar tema oleh Storman. Diberdayakan oleh Blogger.
Tampilkan postingan dengan label Keluarga. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Keluarga. Tampilkan semua postingan

[Review] Sabtu Bersama Bapak: Pesan-Pesan Kehidupan Ayah Untuk Anaknya

- Tidak ada komentar


#Description:
Title: Sabtu Bersama Bapak (2016)
Casts: Deva Mahenra, Arifin Putra, Acha Septriasa, Abimana Aryasatya, Ira Wibowo, Sheila Dara, Jennifer Arnelita, Ernest Prakasa
Director: Monty Tiwa
Studio: Max Pictures, Falcon Pictures

#Synopsis:
Film Drama "Sabtu Bersama Bapak" bercerita tentang karakter Cakra (Arifin Putra) dan Satya (Deva Mahenra) yang tumbuh besar tanpa hidup bersama ayahnya. Namun, sang ayahnya ingin selalu berada di samping anak anaknya dalam mengatasi berbagai permasalahan hidup, meski secara tak langsung.
Ada sebuah kebiasan yang dilakukan oleh Ibu Satya dan Cakra (Ira Wibowo) yaitu melihatkan video warisan sang ayah untuk ditonton pada khusus hari Sabtu untuk anak anaknya. Video tersebut berisi tentang nasehat nasehat dari ayahnya, namun tak sempat disampaikannya.


#Review:
Novel Fenomenal Best Seller karya Adhitya Mulya berjudul SABTU BERSAMA BAPAK akhirnya resmi diangkat ke layar lebar oleh salah satu sutradara spesialis drama terbaik di Indonesia yaitu Monty Tiwa. Ketika Trailer dilepas ke pasaran, banyak para pecinta film Indonesia yang langsung dibuat jatuh cinta dan banyak yang meyakini bahwa ini adalah Salah Satu Film Indonesia yang Paling Ditunggu ditahun 2016.
Monty Tiwa sukses menyajikan secara “menyayat” visual dari novel SABTU BERSAMA BAPAK. Sisi kekeluargan begitu mengharubiru disepanjang film terutama ketika pesan-pesan Bapak yang dimainkan secara apik oleh Abimana Aryasatya tersampaikan dengan baik dan dijalankan begitu kuat oleh kedua anaknya yang diperankan oleh Arifin Putra dan Deva Mahenra.
SABTU BERSAMA BAPAK (2016) diperkuat dua sisi cerita. Satu cerita tentang problem keluarga tergambar dengan baik lewat keluarga kecil yang diperankan oleh Arifin Putra dan Acha Septriasa. Konflik-konflik khas keluarga tampil begitu natural tanpa berlebihan. Disini, Acha Septriasa paling “pintar” dalam mengaduk-ngaduk perasaan dan emosional para penonton. Sisi cerita lainnya tentang problem mendapatkan teman hidup tergambar dengan cerita yang menghibur. Deva Mahenra menjadi pemain paling jenaka difilm SABTU BERSAMA BAPAK (2016) ini. Deva Mahenra begitu menjiwai sosok Caka yang humoris dan menyenangkan. Salah satu peran terbaik dalam filmography nya beliau. Tak boleh dilupakan juga yaitu Wati, asisten Caka yang diperankan Jennifer Arnelita. Tak kalah memukaunya dengan Deva Mahenra dan menjadi sosok scene-stealer difilm ini.
Yang sangat mengganggu dalam film ini adalah efek “lens-flare” yang digunakan disepanjang film. Entah apa maksud dan tujuannya. Yang jelas kehadiran efek itu membuat film ini menjadi sedikit lebay dalam urusan visual. Mungkin efek “lens-flare” diterapkan difilm ini untuk mempertanda bahwa film ini bekerjasama dengan Falcon Pictures. Karena film-film produksi Falcon Pictures terkenal dengan efek “lens-flare” ditiap filmnya. Dua bocah cilik yang menjadi anak dari Satya dan Istri, kenapa tidak mencari pemain yang agak miripan dikit sih? Kan sayang :’))
Overall, setelah postingan ini dibuat, menurut gue Film SABTU BERSAMA BAPAK (2016) merupakan Film Lebaran yang paling “Lebaran Banget” jika dibandingkan dengan RUDY HABIBIE, KOALA KUMAL, I LOVE U FROM 38.000 FEET ataupun JILBAB TRAVELER: LOVE SPARKS IN KOREA.


[7.5/10Bintang]

Sharing Is Caring